REVIEW : L'OREAL PARIS NEW EXCELLENCE FASHION HAIR COLOR

6:51 AM

Hallo beauties..
Di post kali ini aku akan mereview produk pewarna rambut dari L'oreal Paris. Buat yang sering baca blog aku mungkin udah tau kalo beberapa bulan yang lalu pihak L`oreal Paris memberikan aku beauty box, nah buat yang belum baca post nya boleh klik disini.
Sebelumnya rambut aku memang sering di warnain dengan warna yang ngejreng. Tapi akhir-akhir ini aku  lagi seneng dengan tampilan rambut hitam berkilau. Ala-ala iklan.hahahaha... jadi pas tau di dalam beauty box nya ada pewarna rambut shade "Mystic Black" aku seneng tiada tara karena otomatis ini produk bisa aku pake.


Excellence Fashion dari L'oreal paris ini terdiri dari12 shade. Dari warna yang terang sampe gelap semuanya ada. Jadi kamu tinggal pilih aja sesuai selera kamu.
 Produk ini di klaim bisa memberikan warna premium yang intense dan kilau rambut yang tahan lama. Dilengkapi dengan formula Triple Care yang terdiri dari Ceramide, Amino Acids dan Collagen yang dapat membantu melindungi dan merawat kekuatan rambut. Sehingga rambut terasa lembut dan terlindung dari rambut patah akibat penyisiran. Di dalam 1 dus pewarna rambut ini terdiri dari 5 item.
Ada sarung tangan plastik.
Sisir aplikator yang digunakan untuk mengaplikasikan pewarna rambut.
Protective pre-serum yang merupakan serum pelindung sebelum perawatan.
The Protective Creme, merupakan krim pewarna yang sudah dilengkapi dengan pelindung.
Krim Developer yang merupakan bahan pencampur dengan  krim pewarna.
Terakhir ada Kondisioner Pelindung yang digunakan setelah proses pewarnaan selesai.
Selain itu, dalam box nya juga sudah dilengkapi dengan buku panduan untuk menggunakan produk ini. Isinya sangat lengkap sekali. 
CARA PENGGUNAAN
1. Keluarkan serum pelindung secukupnya pada telapak tangan. Gunakan sepanjang rambut sampai ujung rambut. Biarkan selama perawatan berlangsung.
2. Keluarkan krim pewarna rambut dan masukan ke dalam botol krim developer.
3. Kocok kencang agar kedua krim nya dapat tercampur sempurna. Kemudian setelah dikocok patahkan ujung tutup botolnya agar botol tidak mengembang.
4. Setelah itu ganti tutup botol yang telah dipatahkan tadi dengan sisir aplikator agar memudahkan saat penggunaan. 
5. Aplikasikan campuran pewarna rambut tadi pada pangkal rambut dan uban dengan menggunakan sisir aplikator. Untuk mempermudah saat pengaplikasian, kamu dapat membagi rambut menjadi beberapa bagian.
6. Pijat campuran pewarna rambut pada seluruh bagian rambut sampai menyerap sepenuhnya. Biarkan selama 30 menit. Untuk kamu yang rambutnya sulit untuk diwarnai atau memiliki banyak uban tambahkan waktu 5-10 menit. 
7. Terakhir basahi rambut dengan sedikit air hangat lalu pijat lembut. Bilas sampai bersih, setelah itu gunakan kondisioner di seluruh rambut dan pijat lembut. Biarkan selama 2 menit dan bilas sampai bersih. Sisa kondisioner nya bisa kamu simpan untuk penggunaan selanjutnya.
THE RESULT
Before dan after menggunakan L'oreal Paris New Excellence Fashion. Dari segi warna hanya terlihat sedikit perbedaan karena pada dasarnya wana rambut aku memang sudah hitam. Tapi warna hitamnya jadi lebih berkilau. Untuk tekstur rambut menjadi lebih lembut dan mudah di atur dari sebelumnya. Tapi sayangnya setelah menggunakan pewarna rambut ini rambut aku jadi ketombean :(. Dari segi penggunaan produk ini sangat praktis karena dilengkapi dengan sisir aplikator yang mempermudah saat mengaplikasikan pewarna rambutnya, Aku merekomendasikan L'oreal Paris New Excellence Fashion ini untuk kalian yang ingin mewarnai rambut sendiri tapi nggak pake ribet. Sekian review kali ini. See you on my next post ^^.

THANK YOU

L'OREAL PARIS INDONESIA

You Might Also Like

2 comments

  1. Cobain warna yang terang donk hihi *sembarangminta*

    www.misskarlina.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. hahaha masih kuliah nggak berani pake yang ngejreng ^^

      Delete

Haii thank you untuk kalian yang sudah meninggalkan coment. Harap cantumkan nama yah, setiap coment yang masuk akan aku balas. Untuk ngobrol langsung dengan aku kamu bisa ADD INSTAGRAM aku @nonahikaru dan tinggalin coment disana kalo coment nya pengen cepet di bales, soalnya aku lebih sering On di IG dibanding di blog.

Kamu juga bisa ADD LINE blog ini di @VJB3280O, nol dulu baru huruf "O" yah. Jangan lupa juga gunakan simbol "@" saat mencari ID diatas.