BEAUTY EVENT : MITOS & FAKTA SEPUTAR KEHAMILAN

6:52 AM

Assalamualaikum Beauties!
Pada tanggal 25 April 2018 kemarin aku bersama Clozette menghadiri acara Talkshow dengan Parenting Club yang membahas tentang "Mitos dan Fakta Seputar Kehamilan". Aku tertarik banget untuk ikutan acara ini karena kebetulan aku sedang hamil 3 bulan dan merupakan kehamilan anak pertama. Jadi aku pikir jika ikut acara ini akan banyak pengetahuan yang bisa aku dapatkan sebagai calon ibu baru.
Acara ini di adakan di Samsara Resto Jakarta, saat aku datang yang hadir memang kebanyakan ibu hamil dan para wanita yang sedang merencanakan untuk hamil. Pada Talkshow kali ini di undang juga beberapa narasumber yaitu beauty vlogger Rachel Goddard yang kebetulan sedang hamil dan dokter kandungan yaitu dr. Dinda Derdameisya, Sp.OG.
Mitos dan Fakta seputar kehamilan biasanya umum di alami oleh wanita hamil yang masih tinggal dekat dengan orang tua. Saat pertama kali orang tua tau kalo aku hamil banyak sekali wejangan yang mereka berikan, contohnya "Jangan minum air es nanti bayi nya besar", "Jangan makan durian dan nanas nanti bisa keguguran" atau "Jangan kebanyakan makan pedas nanti bayi nya panas". Mungkin diantara kalian pernah dengar soal hal-hal larangan seperti itu saat hamil.
Suka jadi parno sih kalau denger hal-hal seperti itu. Bahkan Rachel Goddard juga bercerita tentang banyak sekali dari follower nya yang sering berkomentar negatif saat dia melakukan beberapa hal seperti sering makan pedas atau minum air es. Tapi pada kenyataan nya semua itu belum tentu benar lho. Dengan adanya teknologi yang canggih seperti zaman sekarang, alangkah baiknya memang kita mencari dulu informasi yang benar dari jurnal terpercaya atau bertanya langsung pada ahli nya yaitu dokter kandungan.
Pada Talk Show kali ini dr. Dinda Derdameisya, Sp.OG juga menjelaskan beberapa Mitos dan Fakta Seputar Kehamilan yang banyak berkembang di masyarakat, seperti :
1. "Jangan minum es ketika hamil, nanti bayi nya besar".
FAKTA : Air es sama seperti air biasa beda nya air es dingin, air es tidak akan membuat bayi besar kecuali kandungan gula yang terdapat di dalam air es tersebut.

2. "Makan durian bisa menyebabkan keguguran".
FAKTA : Tidak apa-apa selama tidak berlebihan. Yang berbahaya itu sebenarnya kandungan gula di dalam durian tersebut karena di kategorikan paling tinggi dan tidak disarankan bagi ibu hamil yang mempunyai penyakit diabetes.

3. "Wanita hanil harus makan 2 kali lipat dari porsi biasanya".
FAKTA : Hal terpenting yang dibutuhkan oleh ibu hamil adalah asupan yang terjaga dengan nutrisi yang seimbang.

4. "Makan nanas bisa menyebabkan keguguran".
FAKTA : Makan nanas sebenarnya tidak ada kaitannya dengan keguguran. Justru buah nanas banyak mengandung vitamin C yang baik bagi kandungan.

5. "Menggaruk perut saat hamil akan menyebabkan stretchmarks".
FAKTA : Stretchmarks bukan disebabkan oleh garukan di perut saat hamil, tetapi saat hamil jaringan kulit akan melar seiring membesarnya perut karena adanya pembengkakan dermis kulit. Jadi sebaiknya saat hamil dianjurkan untuk menggunakan lotion atau oil untuk mengurangi pembengkakan lapisan kulit.
By the way seiring dengan berkembangnya teknologi yang semakin canggih, sekarang sudah ada tools yang sediakan oleh https://www.parentingclub.co.id/ untuk para wanita yang sedang hamil atau sedang berencana untuk hamil.
Tools yang pertama adalah Pra Kehamilan.
Tools ini digunakan untuk membatu kamu yang sedang merencanakan kehamilan. Isinya adalah artikel mengenai persiapan kehamilan dan proses mencari tanggal masa subur dengan mengisi data Smart Ovulation Kalender. 
Jadi kita hanya perlu memasukkan tanggal terakhir menstruasi dan secara otomatis tools ini akan membantu menghitungkan perkiraan masa subur agar kesempatan untuk hamil bisa lebih besar. Smart Ovulation Kalender ini hanya bisa digunakan untuk wanita yang menstruasi nya teratur.
Tools yang kedua adalah Kehamilan.
Tools ini bisa digunakan untuk kamu yang sudah hamil agar lebih siap untuk menjalani kehamilan dari trimester 1 sampai trimester 3. Di dalam Tools ini dilengkapi dengan Due Date Calculator yang bisa digunakan untuk mengetahui perkiraan tanggal kelahiran baby.
Jadi dengan adanya https://www.parentingclub.co.id/, wanita hamil atau yang sedang berencana untuk hamil bisa lebih praktis untuk mengetahui info seputar kehamilan yang terpercaya. Untuk info lebih lanjut kamu bisa langsung cek https://www.parentingclub.co.id/.
Sekian post kali ini. Semoga tulisan ini bermanfaat!
See you on my next post!

You Might Also Like

0 comments

Haii thank you untuk kalian yang sudah meninggalkan coment. Harap cantumkan nama yah, setiap coment yang masuk akan aku balas. Untuk ngobrol langsung dengan aku kamu bisa ADD INSTAGRAM aku @nonahikaru dan tinggalin coment disana kalo coment nya pengen cepet di bales, soalnya aku lebih sering On di IG dibanding di blog.

Kamu juga bisa ADD LINE blog ini di @VJB3280O, nol dulu baru huruf "O" yah. Jangan lupa juga gunakan simbol "@" saat mencari ID diatas.